DONGENG (Muatan Bahasa Indonesia) Kelas 3

assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh apa kabar sahabat cerdas??... kali ini saya akan menyajikan kepada sahabat cerdas sebuah tulisan yang berjudul:


DONGENG



Dongeng adalah bentuk sastra lama yang menceritakan mengenai suatu kejadian yang luar biasa berupa fiksi atau khayalan yang dianggap merupakan suatu hal yang tidak mungkin terjadi.


Dongeng merupakan bentuk cerita tradisional atau cerita yang disampaikan secara terun-temurun dari nenek moyang yang memiliki fungsi untuk mengajarkan nilai-nilai moral dan juga sebagai hibuaran.


Dari pengertian dongeng diatas, kita bisa mengambil point penting bahwa dongeng itu merupakan salah satu karya sastra yang menceritakan suatu hal fiktif untuk diambil pelajaran dan sebagai hiburan bagi masyarakat.

 

 

Unsur Dongeng yang Benar

Seperti layaknya cerita-cerita yang lain, dongeng memilki beberapa ciri yang membedakannya dengan bentuk cerita yang lain. Berikut beberapa unsur dongeng yang benar.

1.     Diceritakan dengan alur yang sederhana.

2.    Alur cerita singkat dan cepat.

3.    Tokoh yang ada tidak diceritakan secara detail.

4.    Peristiwa yang ada didalamnya kebanyakan fiktif atau khayalan.

5.    mengandung pesan yang di sampaikan

 

Jenis-Jenis Dongeng


1.     Mite adalah salah satu bentuk dongeng yang menceritakan mengenai hal-hal gaib seperti cerita dewa, hantu, peri, dan hal-hal gaib lainnya.

2.    Hikayat adalah cerita dongeng yang menceritakan tentang kepahlawanan, keperkasaan, dan kesaktian dari seseorang tokoh.

3.    Fabel adalah bentuk dongeng yang tokoh utamanya adalah hewan yang memiliki perilaku seperti manusia.

4.    Legenda adalah dongeng yang menceritakan tentang peristiwa atau kejadian atau asal-usul dari suatu tempat atau benda.

5.    Cerita parabel adalah cerita yang menggunakan perumpamaan untuk manyampaikan pesan moral

 

Mengenali karakter Tokoh dalam dongeng

Tokoh adalah karakter yang bermain didalam dongeng. Adala karakter yang menjadi tokoh utama, karakter yang menentang tokoh ataupun karakter yang netral (tidak mendukung atau menentang tokoh utama).

Adapun cara untuk menemukan tokoh dalam dongeng adalah sebagai berikut.

1.      Disampaikan langsung oleh pembuat dongeng

2.      Melalui percakapan antar tokoh

3.      Disampaikan oleh tokoh lain

4.      Pendapat tokoh lain,

 

Menemukan pesan dari teks dongeng

Dongeng basanya memiliki sebuah pesan yang dapat kita pelajari didalamnya, untuk menemukan pesan tersebut, kita diharuskan membaca atau menyimak dongeng dengan cermat. Setelah menyimak kita bias mencatat tokoh, watak tokoh, latar dongeng dan peristiwa dongeng. Setelah menyimak dan membaca dongeng, kita dapat menceritakan ulang dongeng tersebut.




Komentar